Jakarta -
Vicy Melanie, istri Kevin Aprilio menggelar gender reveal untuk anak pertama mereka. Vicy Melanie hamil anak perempuan.
Kevin Aprilio, Minggu (26/8/2024) menggelar 7 bulanan kehamilan istrinya di salah satu hotel di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan. Saat gender reveal terlihat Memes dan Addie MS memberikan reaksi bahagia yang berbeda.
Saat Kevin Aprilio dan Vicy Melanie memecahkan balon berwarna emas. Balon emas dipecahkan muncul konfeti dengan kertas berwarna pink.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Memes terlihat loncat kegirangan. Sedangkan Addie MS tersenyum haru dan berkaca-kaca sambil memberikan pelukan pada menantunya.
"Nggak nyangka oh gini rasanya happy, bersyukur, semoga diberi kesehatan ibu dan anak," ungkap Addie MS yang sampai menangis saat tahu menantunya hamil anak perempuan.
Vicy Melanie mengatakan ini semua adalah doa Kevin Aprilio dan Addie MS yang terkabul. Suami dan ayah mertuanya itu mengidam-idamkan Vicy Melanie hamil anak perempuan.
"Ternyata hasilnya perempuan, senang banget. Papa senang banget karena dari dulu pengen cucu perempuan, mau anak perempuan sebenarnya dari dulu. Dapatnya cucunya, tetap senang banget. Beliau kiranya laki ya," cerita Kevin Aprilio.
Addie MS mengakui sebenarnya sangat ingin mempunyai anak perempuan. Ketika Vicy Melanie hamil, Addie MS semula mengira menantunya hamil bayi laki-laki.
"Saya pada dasarnya senang anak kecil perempuan, keponakan saya yang zaman dulu saya remaja itu kumpulnya ke saya. Saya selalu dikelilingi ponakan perempuan. Sekarang sudah pada punya anak. Kalau lihat anak perempuan kecil suka gemas mau pinjam, tapi pinjam sama siapa. Punya anak dua-duanya cowok, mau bikin lagi dia (Memes) nggak mau, pabrik sudah tutup, eh dikasih cucu cewek," kata Addie MS tertawa.
Kevin Aprilio menikah dengan Vicy Melanie pada 2020. Kevin mengakui sempat dua tahun menunda momongan karena mau fokus kerja.
(pus/dar)